News
Liga Inggris: Duo Manchester Membara, Meriam London Melempem!

GenZepedia, Jakarta – Arsenal harus puas berbagi poin saat melakoni laga kontra Brentford, Sabtu (11/02). Meriam London menutup laga dengan skor satu sama, dengan masing-masing gol di cetak oleh Leando Tossard (66) dan Ivan Toney (74) untuk Brentford.
Hasil imbang ini menjadi batu ganjal bagi Arsenal yang kokoh selama setengah musim menempati posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris. Terlebih Arsenal sebelumnya mengalami kekalahan saat laga kontra Everton, Sabtu (04/02).
Dengan dua hasil tersebut, Manchester United kini memangkas jarak poin dengan Arsenal yang bertengger di puncak klasmemen. Anak asuh Erik Ten Haag tersebut mampu mendapatkan poin penuh saat laga kontra Leeds United (skor 2-0 untuk MU) hingga menyisakan lima poin dengan Meriam London.
Begitu pula Manchester City, mereka bermain secara impresif saat laga melawan Aston Villa. Anak asuh Pep Guardiola bahkan killing the game sebelum babak pertama selesai. Skor 3-0 untuk babak pertama, dan pada babak kedua Aston Villa mencetak satu gol hiburan. Skor 3-1 bertahan hingga penghujung laga.
Arsenal Juara Liga Inggris, Yay or Nay?

(Foto: akun Twitter @Arsenal) No matter the results – always together.
Bagi The The Gunners tentu tidak boleh berharap banyak. Meme Arsenal bagaikan Gajah yang bertengger di atas pohon semakin mendekat. Tidak tahu bagaimana gajah itu naik, tapi gajah itu pasti akan jatuh. Agar tidak tidak tertusuk sakitnya ekspetasi juara, fans Meriam London jangan kepedeaan dulu!
Gimana engga! Arsenal harus menghadapi Manchester City dalam laga lanjutan Liga Inggris, Kamis (16/02). Laga ini akan menjadi penentu bagi Meriam London untuk menjaga asa juara Liga Inggris. Kekalahan kontra anak asuh Pep Guardiola membuat City mencpai raihan poin yang sama dengan Arsenal.
Meski Arsenal mempunyai one game in hand, kekalahan terhadap City akan membuat balapan Liga Inggris menjadi lebih panas. Pasalnya Manchester United juga mendekatkan diri dengan Arsenal dan City. Konsistensi dan disiplin hingga akhir musim menentukan tiga klub tersebut untuk juara.
Tapi ada kabar baik buat fans The Gunners. Melansir dari Bola.com, penyerang andalan City, Erling Haaland, dikabarkan mengalami cedera paha saat laga lawan Aston Villa kemarin. Untuk saat ini, Erling Haaland masih menjalani sesi pemeriksaan.
Bagaimanapun yang pasti, Haaland tetap akan menempi saat Arsenal menjamu City di Emirats Stadium. Cederanya Haaland akan sedikit memberi asa buat Arsenal untuk memenangkan laga, meski ya City tetaplah City yang bisa cetak gol dari kaki siapapun. Yuk buat sobat GenZ pantengin pertandingannya!