Connect with us

News

Jalur Safari Hutan Cikole Lembang Uji Coba Sebulan

Published

on

LEMBANG – Badan Kesatuan Pemangku Hutan (BKPH) Lembang memberlakukan uji coba safari hutan selama satu bulan. Hal itu dilakukan karena tingginya permintaan untuk wisata safari hutan. 

Kepala BKPH Lembang, Susanto mengatakan sejumlah hotel di Lembang Kabupaten Bandung Barat rupanya telah memasukkan wisata atraksi safari hutan sebagai bagian dari paket wisata. “Sehingga kami memutuskan untuk melakukan uji coba penyelenggaraan safari hutan selama sebulan,” ujarnya.

Uji coba sudah dimulai sejak 27 April 2023 dan akan berakhir pada akhir Mei 2023. 

“Setelah itu, kami akan evaluasi program,” ucap Susanto.

Evaluasi itu, kata Susanto berkenaan dengan jalur yang dilalui. Selain itu juga untuk melihat kepatuhan dari penyedia kendaraan safari hutan. 

Susanto menyebutkan wisata atraksi safari hutan ini berbeda dengan kegiatan off-road. “Safari hutan itu wisata atraksi di dalam hutan dengan menggunakan kendaraan sebagai ojek. Berbeda dengan off-road yang merupakan hobi dan membuka jalur baru,” katanya. 

Susanto menegaskan pihaknya masih mencari formula untuk memfasilitasi pehobi off-road. Pihaknya akan mencari jalur baru yang memungkinkan bila diizinkan untuk memfasilitasi pehobi off-road. 

Susanto menyebutkan pihaknya mendorong pembentukan pengurus khusus dalam wadah koperasi safari hutan. Koperasi ini yang akan mewadahi aktivitas safari hutan. 

“Jadi hanya yang bergabung dalam koperasi yang dapat jadi penyedia aktivitas safari hutan,” ucapnya. 

Sebelumnya, aktivitas safari hutan dan off-road di wilayah Bandung Utara ditutup oleh Badan Kesatuan Pemangku Hutan (BKPH) Lembang, KPH Bandung Utara sejak 21 Maret 2023. Selain itu, ditutup juga setidaknya lebih 4 titik jalur yang terindikasi dijadikan pintu masuk tak resmi pada Selasa 14 Maret 2023.*** 

Bagikan ini
Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *